Evaluasi Kinerja, Kapolsek Weru Sampaikan Arahan Pimpinan Kepada Anggota

    Evaluasi Kinerja, Kapolsek Weru Sampaikan Arahan Pimpinan Kepada Anggota

    CIREBON - Dalam rangka mendukung tugas-tugas kepolisian sekaligus untuk mengetahui seberapa jauh hasil yang telah dicapai serta kendala yang dihadapi dilapangan dalam pelaksanaan tugas sudah menjadi rutinitas Polsek Weru menganalisa dan evaluasi pelaksanaan tugas, menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) tentang pelaksanaan dan pelayanan tugas Kepolisian yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Weru, Kompol Sudarman, Selasa (21/5/2024).

    Didalam arahannya menjelaskan untuk meningkatkan kedisiplinan rutin melakukan analisa dan evaluasi, memberikan atensi dan motivasi kepada anggota guna menentukan langkah-langkah dan rencana dalam melaksanakan tugas.

    Selanjutnya dan dalam setiap pelaksanaan tugas diharapkan anggota agar selalu memaksimalkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta kompak dan jangan mudah terpengaruh dengan hal – hal yang bisa memecah belah apalagi merugikan Institusi Polri, ” ucap Kapolsek Weru.

    "Hindari pelanggaran sekecil apapun, mulai dari penyalahgunaan senjata api, jauhi narkoba jangan sampai anggota memakai atau terlibat dalam narkoba, karena akan merugikan diri sendiri, keluarga maupun citra Institusi Polri serta pelanggaran lainnya yang berakibat fatal dalam karir sebagai anggota kepolisian, ” tambahnya

    Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, SH, MH melalui Kapolsek Weru, Kompol Sudarman mengatakan, pentingnya evaluasi kerja dapat mengetahui permasalahan yang di hadapi anggota di lapangan dan meningkatkan kinerja untuk kedepanya.

    polrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Sambangi Pangkalan Ojek, Patroli Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Sedong Polresta Cirebon Melaksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Personel Polresta Cirebon Mendapat Kenaikan Pangkat Pengabdian
    Polsek Pangenan Polresta Cirebon Gelar Musyawarah Untuk Penggerakan Ketahanan Pangan di Desa Getrakmoyan
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif

    Ikuti Kami